Penelitian ini bertujuan untuk mengunggkap asal-usul bahasa manusia dan bahasa apa yang digunakan oleh manusia pertama sepanjang sejarah menurut perspektif Al-Quran. Dalam penelitian ini digunakan kajian pustaka dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data utama dalam penelitian ini adalah ayat-ayat Al-Quran. Teknik pengumpulan data melalui dokumentasi, yaitu menelaah literatur-literatur untuk kemudian diambil suatu kesimpulan. Kesimpulan dari hasil penelitian ini bahwa asal-usul bahasa manusia pada mulanya bersifat isthilahiy, yakni pemberian dari Tuhan. Dari satu bahasa itu kemudian manusia mulai menciptakan bahasa-bahasa yang lain (muwadha’ah) yang hari ini jumlahnya sangat banyak. Manusia masih berbicara satu bahasa yang sama sejak zaman Nabi Adam sampai sekurang-kurangnya zaman Dzul Qarnain. Benih-benih perbedaan pada bahasa manusia mulai muncul setelah masa itu. Beberapa ayat di dalam Al-Quran yang memuan kisah-kisah terdahulu mengisyaratkan bahwa satu bahasa yang digunakan oleh umat manusia di masa antara Nabi Adam sampai Dzul Qarnain adalah bahasa Arab.
Copyrights © 2025