Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming
Vol 8, No 4 (2025): Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstormin

Penguatan Kecerdasan Emosional Anak Usia Awal Sekolah Dasar melalui Alat Permainan Edukatif di SDN 1 Lancar

Rachmawati, Yuni (Unknown)
Zulfa, Adzra Tsabita (Unknown)
Rafi, Alicia (Unknown)
Antama, Diva Lutfi (Unknown)
Musyaffa, Akhdan Naffis (Unknown)
Pribadi, Teguh (Unknown)
Pujiyatno, Ambar (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Oct 2025

Abstract

Kecerdasan emosional merupakan aspek penting dalam perkembangan anak, terutama pada tahap awal pendidikan dasar. Namun, observasi awal menunjukkan bahwa siswa kelas 1 di SDN 1 Lancar masih mengalami kesulitan dalam mengenali, mengekspresikan, dan mengelola emosi, serta menunjukkan interaksi sosial yang terbatas di lingkungan sekolah. Permasalahan ini menjadi perhatian penting mengingat kecerdasan emosional yang rendah dapat berdampak pada motivasi belajar dan hubungan sosial anak. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan emosional anak melalui penerapan alat permainan edukatif (APE) Feel-O-Spin. Kegiatan melibatkan 29 peserta didik kelas 1 dan dilaksanakan dalam tiga tahapan: sosialisasi siswa dan kepada guru, pendampingan bermain menggunakan media edukatif Feel-O-Spin, serta evaluasi melalui observasi perubahan perilaku dan keterbukaan emosional siswa. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan jumlah anak yang mampu mengenali dan menyampaikan perasaan secara verbal, menunjukkan empati, dan berinteraksi sosial dengan lebih baik. Anak-anak juga tampak lebih antusias dan termotivasi mengikuti pembelajaran. Pengalaman lapangan ini menunjukkan bahwa pendekatan berbasis permainan edukatif dapat menjadi strategi yang efektif dalam mendukung penguatan kecerdasan emosional pada peserta didik awal jenjang sekolah dasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Automotive Engineering Computer Science & IT Mechanical Engineering Public Health

Description

A periodical scientific journal (p-ISSN:2598-9030 e-ISSN:2614-056X) which is a means of publicizing the results of Community Service Activities from various disciplines published and managed by the Center for Research and Community Service Polytechnic Harapan Bersama. The Meaning of the Journal of ...