Jurnal Teknologi Bank Darah
JTBD Vol.3 No.1 (Juni 2024)

GAMBARAN KARAKTERISTIK CALON PENDONOR BERDASARKAN KADAR HEMOGLOBIN DI UDD PMI DKI JAKARTA TAHUN 2023

Diana Novita (Unknown)
Yosepin Tarigan (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jun 2024

Abstract

Donor darah adalah salah satu cara yang sangat penting untuk digunakan menolong individu yang mengalami berbagai kondisi medis tertentu. Permintaan pasokan darah yang tinggi juga menuntut kualitas yang tinggi dan minim resiko baik untuk penerima darah maupun bagi donor sehingga sangat diperlukan proses seleksi donor. Kadar Hemoglobin menjadi salah satu aspek untuk menentukan apakah pendonor diperbolehkan untuk mendonorkan darahnya atau tidak. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik calon pendonor berdasarkan kadar Hb pendonor di UDD PMI DKI Jakarta sebanyak 98 responden. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran karakteristik calon pendonor berdasarkan kadar hemoglobin di UDD PMI DKI Jakarta. Metode Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian deskriptif dengan menggunakan data primer dari pemeriksaan kadar hemoglobin pada 98 calon pendonor. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik random sampling. Hasil Penelitian Calon pendonor didapatkan dengan kadar Hb normal yaitu yang lebih dominan di usia 25-44 sebesar 25.5%, dan didapatkan jenis kelamin laki-laki dengan kadar Hb normal sebesar 52%. Kesimpulan Sebagian besar pendonor pada usia 24-44 didapatkan kadar Hb normal sebanyak 25.5%. Didapatkan jenis kelamin laki-laki dengan kadar Hb normal sebesar 52%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jtbd

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Teknologi Bank Darah merupakan media publikasi ilmiah yang dikelola dan diterbitkan oleh UPPM Akademi Bakti Kemanusiaan Palang Merah Indonesia (ABK PMI) yang memiliki fokus pada penelitian, kajian, dan inovasi terkait teknologi, manajemen, serta praktik terbaik dalam bidang transfusi darah ...