Latar Belakang : Pentingnya pemanfaatan media pembelajaran yang tepat guna untuk meningkatkan mutu pembelajaran Bahasa Indonesia di jenjang sekolah dasar. Tujuan : Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji penguatan dan peran guru sekolah dasar dalam penerapan media pembelajaran Bahasa Indonesia. Metode : Penelitian dilakukan dengan pendekatan kualitatif melalui wawancara di beberapa SDN Jambe 1. Hasil dan Pembahasan : Temuan penelitian mengungkapkan bahwa guru memegang peran penting dalam menentukan dan menggunakan media pembelajaran yang relevan, serta dalam menciptakan suasana belajar yang aktif dan menarik. Kesimpulan : Penguatan kapasitas guru juga dibutuhkan agar penggunaan media pembelajaran dapat berjalan secara optimal.
Copyrights © 2025