Borneo Journal of Primary Educaton
Vol 5 No 1 (2025): Borneo Journal of Primary Education, 5(1), Februari 2025

Analisis Kesalahan Struktur Kalimat pada Karangan Deskripsi Siswa SDN 012 Sungai Pinang, Samarinda

Maharani, Salsabila Aulia (Unknown)
Juhairiah, Juhairiah (Unknown)
sunanik, Sunanik (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Oct 2025

Abstract

Kemampuan dalam memahami struktur kalimat masih menjadi persoalan kompleks di kalangan siswa sekolah dasar. Hal ini disebabkan kurangnya pemahaman terhadap pembelajaran Bahasa Indonesia sejak dini. Adapun penggunaan struktur kalimat yang tepat ini menjadi kunci utama dalam membentuk tulisan yang mudah dipahami oleh orang lain. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis faktor-faktor penyebab kesalahan dalam karangan deskripsi siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) Terdapat kesalahan struktur kalimat pada siswa, ini terlihat pada ketidakmampuan dalam menyusun kalimat sesuai kaidah Bahasa Indonesia, seperti kalimat tanpa subjek, kalimat tanpa predikat dan penggunaan konjungsi secara berlebihan, serta tidak mampu mendeskripsikan objek secara konkret; (2) Faktor keterbatasan tersebut diakibatkan karena minimnya latihan dan pemahaman kosakata siswa terhadap struktur kalimat, serta pengaruh bahasa daerah yang digunakan sehari-hari. Kesimpulan penelitian ini menyatakan bahwa ketidakmampuan siswa menyusun kalimat yang benar disebabkan karena faktor-faktor yang mempengaruhinya, sehingga perlu adanya pembelajaran secara intens oleh guru.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

bjpe

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Borneo Journal of Primary Education (E-ISSN 2775-5258) is a scholarly academic journalpublished by Faculty of Education and Teacher Training of UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda, Indonesia. It is a peer-reviewed open access journal in the fields of Islamic Education. The publication of an ...