Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 03 (2025): Volume 10 No. 03 September 2025 Published

EFEKTIVITAS DISKUSI KELOMPOK DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN SISWA MADRASAH IBTIDAIYAH MA’HAD AL-ZAYTUN

Muhamad Rizki Mubarok (Unknown)
Henri Peranginangin Tanjung (Unknown)
Dede Indra Setiabudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Oct 2025

Abstract

Artikel ini mengkaji tentang Efektivitas Diskusi Kelompok dalam Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Kewarganegaraan. Pokok masalah pertama dari penelitian ini yaitu efektivitas diskusi kelompok dalam meningkatkan hasil belajar pendidikan kewarganegaraan siswa Madrasah Ibtidaiyah Ma’had Al-Zaytun. Pokok masalah yang kedua yaitu diskusi kelompok berlangsung dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah efektivitas diskusi kelompok dalam meningkatkan hasil belajar pendidikan kewarganegaraan siswa Madrasah Ibtidaiyah Ma’had Al-Zaytun dan diskusi kelompok berlangsung dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Metode penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik wawancara kepada guru mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan dan pengisian lembar soal kepada siswa kelas VB07 MI Al-Zaytun serta observasi pada proses pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan di kelas, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini memaparkan bahwa hasil belajar siswa pada saat pembelajaran sebelum menggunakan metode diskusi kelompok terbukti hasil belajarnya kurang. Yang dimana memperoleh rata-rata 68,18. Sedangkan hasil belajar pada saat menggunakan diskusi kelompok memperoleh rata-rata 85,90. Data pendukung lainnya yaitu dengan wawancara oleh guru mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan. Jadi terbukti bahwa pembelajaran menggunakan metode diskusi kelompok dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan keefektivitasan diskusi kelompok dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan sebagai alternatif dalam proses pembelajaran.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...