Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan pengelolaan website kepada Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Kalimantan Tengah, dengan fokus pada pemanfaatan website sebagai media dakwah digital yang efektif. Metode yang digunakan adalah pendekatan partisipatif dengan melibatkan pelatihan, dan pendampingan. Pelatihan ini mencakup aspek teknis pembuatan konten, pengelolaan website, serta strategi komunikasi dan dakwah digital. Hasil akhir pengabdian menunjukkan bahwa peserta mengalami peningkatan dalam kemampuan teknis dan pemahaman mengenai strategi dakwah digital. Peserta mampu membuat dan mengelola website dengan konten yang relevan dan menarik, serta mampu memanfaatkan media sosial untuk memperluas jangkauan dakwah. Pelatihan pengelolaan website merupakan strategi yang efektif dalam meningkatkan kapasitas Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Kalimantan Tengah dalam berdakwah secara digital. Pelatihan ini tidak hanya meningkatkan keterampilan teknis, tetapi juga memperkuat pemahaman tentang pentingnya dakwah digital dalam konteks sosial saat ini.
Copyrights © 2025