Kognitif: Jurnal Riset HOTS Pendidikan Matematika
Vol. 4 No. 2 (2024): April - June 2024

Literature Review: Pembelajaran Berdiferensiasi untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Matematika

Minangkabau, Lisda (Unknown)
S, Putriyani (Unknown)
Djafar , Suarti (Unknown)
Nurdin, Nurdin (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2024

Abstract

Dalam beberapa tahun terakhir, terjadi peningkatan riset yang berkaitan antara pembelajaran berdifferensiasi dengan kemampuan berpikir kritis siswa dengan sudut pandang yang beragam. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi literatur yang ada tentang penggunaan pembelajaran berdiferensiasi untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dalam pembelajaran matematika. Metode literature review menganalisis hasil penelitian terdahulu mengenai pembelajaran berdiferensiasi dan dampaknya terhadap kemampuan berpikir kritis matematika. Sumber data yang digunakan meliputi artikel jurnal, dari kurun waktu 5 tahun terakhir untuk memastikan relevansi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran berdiferensiasi efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa, dengan mengakomodasi perbedaan gaya belajar, tingkat kemampuan, dan minat siswa. Namun, tantangan dalam menerapkan pembelajaran berdiferensiasi antara lain adalah pengelolaan kelas yang kompleks dan persiapan materi yang beragam. Penelitian ini memberikan wawasan mendalam tentang strategi pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa dalam matematika. Implikasi dari penelitian ini adalah perlunya pengembangan strategi pengajaran yang lebih adaptif dan inklusif dalam konteks pendidikan matematika untuk mendukung perkembangan akademik siswa secara optimal.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kognitif

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Library & Information Science Mathematics Social Sciences Other

Description

Tujuan dari jurnal ini adalah untuk mempublikasikan penelitian berkualitas tinggi di bidang pendidikan matematika yang berkaitan dengan Higher Order Thinking Skills (HOTS) termasuk berpikir kritis, berpikir kreatif, penalaran matematis, pemahaman matematis, dll. Kami juga meneima riset tentang ...