Teknologi yang berkembang pesat mengiring media pembelajaran digitalisasi. Smart Apps Creator yang mudah digunakan membantu guru membuat media pembelajaran yang menarik. Siswa dengan mudah mengakses Smart Apps Creator sehingga siswa belajar mandiri dimana saja dan kapan saja. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pengembangan dan pengaruh media pembelajaran menggunakan Smart Apps Creator. Metode penelitian yang digunakan adalah study literatur review dengan memilih 8 jurnal penelitian. Hasil penelitian ini adalah pengembangan media pembelajaran menggunakan Smart Apps Creator menggunakan model pengembangan ADDIE, serta media yang sudah memiliki nilai validitas baik jika digunakan kepada siswa akan membantu meningkatkan minat dan hasil belajar siswa.
Copyrights © 2024