JeLAST : Jurnal Teknik Kelautan , PWK , Sipil, dan Tambang
Vol 12, No 3 (2025): JeLAST Edisi Agustus 2025

ANALISIS KINERJA SIMPANG TIGA TAK BERSINYAL (STUDI KASUS : JL. KH. ABDURAHMAN WAHID - JL. RASAU JAYA KECAMATAN SUNGAI RAYA KABUPATEN KUBU RAYA)

Sapriana, Syf (Unknown)
Sumiyattinah, Sumiyattinah (Unknown)
Kadarini, S. Nurlaily (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Aug 2025

Abstract

Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, memiliki banyak persimpangan tanpa lampu lalu lintas, salah satunya simpang Jl. KH. Abdurahman Wahid "“ Jl. Rasau Jaya yang memiliki volume lalu lintas tinggi akibat lokasi yang dikelilingi kawasan komersial, pendidikan, kesehatan, dan pasar. Penelitian ini bertujuan menganalisis karakteristik, kinerja eksisting, serta proyeksi 5 dan 10 tahun ke depan, dan memberikan alternatif penanganan. Analisis menggunakan metode MKJI 1997, PKJI 2023, dan simulasi software VISSIM. Data dikumpulkan melalui pengamatan langsung dan CCTV selama tiga hari. Hasil menunjukkan puncak lalu lintas terjadi pada Senin, 3 Juni 2024 pukul 06.00"“07.00 WIB. Kinerja eksisting menurut MKJI 1997 menunjukkan DJ = 1,13 (LOS D), PKJI 2023 menunjukkan DJ = 0,5 (LOS B), dan VISSIM menunjukkan tundaan 98,42 detik (LOS F). Proyeksi PKJI 2023 menunjukkan tidak perlu penanganan hingga 10 tahun karena DJ < 0,85. Alternatif terbaik dari hasil MKJI 1997 adalah pelebaran jalan dan penambahan lajur, yang mampu menurunkan DJ dan tundaan secara signifikan. Perbedaan hasil antar metode disebabkan perbedaan rumus dan satuan ekuivalen kendaraan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JMHMS

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Pesatnya perkembangan di dunia pendidikan mengakibatkan peningkatan kebutuhan terhadap bangunan tinggi sebagai sarana dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Bersumber pada Standar Nasional Indonesia (SNI 1726-2019) mengenai Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung ...