Jurnal Komputer Teknologi Informasi Sistem Komputer (JUKTISI)
Vol. 4 No. 2 (2025): September 2025

Perancangan Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Berbasis Website Pada SMP Negeri 10 Bayung Lencir

Kartikasari, Meydina (Unknown)
Baharsyah, Bastomi (Unknown)
Felawati, Fatima (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Sep 2025

Abstract

Sistem penerimaan peserta didik baru di SMP Negeri 10 Bayung Lencir masih dilakukan secara manual, sehingga calon siswa harus datang langsung ke sekolah. Proses ini menimbulkan kendala, terutama bagi calon siswa yang tinggal jauh, serta berpotensi menyebabkan kesalahan data, kehilangan informasi, dan keterlambatan administrasi. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi penerimaan peserta didik baru berbasis web guna mempermudah dan mempercepat proses pendaftaran siswa. Metode yang digunakan adalah prototype, yang terdiri dari tahap identifikasi kebutuhan, perancangan, serta pengujian sistem. Pengujian dilakukan dengan metode black box untuk memastikan fungsionalitas sistem berjalan sesuai spesifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dibangun telah berfungsi dengan baik, di mana seluruh pengujian black box dinyatakan valid tanpa error. Dengan demikian, sistem informasi penerimaan peserta didik baru berbasis web ini dapat meningkatkan efisiensi, akurasi, dan kecepatan proses pendaftaran siswa baru di SMP Negeri 10 Bayung Lencir.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

juktisi

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Education Engineering

Description

Focus dan scope dari JUKTISI (Jurnal Komputer Teknologi Informasi Sistem Komputer) terbit pertama kali pada tahun 2022 yang dimaksudkan sebagai media kajian ilmiah dari hasil pemikirian yang dituangkan kedalam Jurnal. Jurnal JUKTISI Lembaga Kursus dan Pelatihan Karya Prima terbit 3 (tiga) kali ...