el-Ibtidaiy: Journal of Primary Education
Vol 8, No 2 (2025): el-ibtidaiy

Identifikasi Partisipasi Belajar Peserta didik Kelas IV pada Pembelajaran IPAS

Nurjanah, Suci Sugiharti (Unknown)
-, Susilawati (Unknown)
Wati, Dewi Yuliana (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2025

Abstract

ABSTRAK. Partisipasi peserta didik dalam proses pembelajaran merupakan faktor penting dalam mencapai tujuan pendidikan yang efektif. Namun, observasi awal di SDN 1 Palimanan Barat menunjukkan rendahnya partisipasi belajar peserta didik pada mata pelajaran IPAS kelas IV akibat dominasi model konvensional dan pembelajaran berpusat pada guru, sehingga membuat peserta didik pasif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat partisipasi belajar peserta didik dalam pembelajaran IPAS pada kelas IV SDN 1 Palimanan Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif. Subjek penelitian berjumlah 44 peserta didik, dan data dikumpulkan menggunakan angket partisipasi belajar yang terdiri atas 20 pernyataan berdasarkan lima indikator menurut Ayuni & Suwena (2024), yaitu vissual activities, oral activities, listening activities, writing activities, dan emotional activities. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif berupa perhitungan persentase untuk mengetahui tingkat partisipasi berdasarkan setiap indikator. hasil dari penelitian ini  adalh tingkat partisipasi belajar peserta didik kelas IV SDN 1 Palimanan Barat berada pada kategori “sangat baik” dengan persentase 91%. Temuan ini menunjukkan bahwa peserta didik telah menunjukkan partisipasi yang tinggi dalam pembelajaran IPAS, terutama pada indikator emotional activities, oral activities, listening activities,  dan vissual activities. Namun demikian, masih diperlukan penguatan dalam indikator writing activities agar partisipasi belajar peserta didik dapat berkembang secara menyeluruh di semua aspek pembelajaran.Kata kunci: Partisipasi belajar, pembelajaran ipas

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

elibtidaiy

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Physics Social Sciences

Description

el-Ibtidaiy : Journal of Primary Education (e-ISSN 2615-6121/p-ISSN 2620-3251) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Syarif Kasim Riau. Jurnal ini terbit dua kali dalam satu tahun yakni pada bulan April dan ...