Surya Medika: Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan dan Ilmu Kesehatan Masyarakat
Vol. 20 No. 3 (2025)

Pemeliharaan Fasilitas Sanitasi dan Pengelolaan Sampah di Yogyakarta International Airport (YIA)

Rulyastuti, Hanifah (Unknown)
Rahma, Maulidya Aulia (Unknown)
Arumimtiaztuti, Salma Idha (Unknown)
Ningsih, Yesika Adi (Unknown)
Andani, Yowanda Karisma (Unknown)
Alfareza, Muhammad Dhimas (Unknown)
Yoni, Rama (Unknown)
Kodriati, Nurul (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Oct 2025

Abstract

Latar Belakang: Sebagai pintu masuk negara, bandar udara perlu mengutamakan pemeliharaan dan pengelolaan lingkungan yang bersih dan sehat untuk menjamin penumpang merasa aman, nyaman, tertib, dan sehat selama beraktivitas. Oleh karena itu, untuk meningkatkan kenyamanan, bandar udara perlu melakukan pemeliharaan sanitasi terhadap fasilitas yang ada seperti toilet, restoran, rumah makan, kantin, lounge, kafe, dan outlet. Peneliti melakukan penelitian di Bandar Udara Internasional Yogyakarta (YIA) untuk mengidentifikasi penerapan bandar udara sehat pada bagian pengelolaan sampah dan sanitasi. Metode: Penelitian kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Informan berjumlah 4 orang yang ditentukan menggunakan teknik purposive sampling. Analisis implementasi bandara sehat menggunakan variabel pengelolaan sampah, kesadaran pengunjung, kepuasan pengunjung, menjaga sanitasi toilet dan evaluasi fasilitas sanitasi Hasil: Dari hasil penelitian yang dilakukan terdapat 6 temuan mengenai pengelolaan sampah dan fasilitas sanitasi di Bandara Internasional Yogyakarta, terdapat 2 cara pengelolaan sampah dan 3 cara pengelolaan fasilitas sanitasi, terdapat pengunjung yang kurang sadar dalam menjaga kebersihan, pengunjung merasa fasilitas kebersihan di bandara sudah baik, petugas masih banyak menemui kendala dalam menjaga toilet tetap kering. Kesimpulan: Pengelolaan sampah dan fasilitas sanitasi di YIA sudah baik, namun masih ditemukan pengunjung yang kurang menjaga kebersihan fasilitas sanitasi di YIA. Pemberian edukasi mengenai sampah dan menjaga fasilitas sanitasi di YIA dapat dilakukan melalui pemasangan poster di beberapa area bandara.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

SM

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Surya Medika adalah jurnal yang diterbitkan oleh STIKes Surya Global Yogyakarta. Jurnal ini Fokus pada Ilmu Kesehatan yang meliputi: Ilmu keperawatan, kesehatan masyarakat, farmasi dan yang sebidang dengan kesehatan. Jurnal ini terbit dua kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Januari dan ...