JURPIKAT (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat)
Vol. 6 No. 4 (2025)

Pendampingan Kelompok Masyarakat Peduli Lingkungan (KMPL) Desa Rakit Banjarnegara melalui Pemanfaatan Sampah Rumah Tangga dalam Mendukung Zero Waste Village

Septiono Bangun Sugiharto (Unknown)
Sarno (Unknown)
Muhamad Solekan (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2025

Abstract

Desa Rakit masih menghadapi tantangan dalam pengelolaan sampah rumah tangga, dan kerapkali dibuang sembarangan atau dibakar. KMPL Desa Rakit merupakan UKM Mitra dengan kegiatan pada upaya pengolahan sampah rumah tangga untuk mewujudkan kebersihan, peningkatan kesehatan masyarakat serta lingkungan. Tujuan pengabdian ini adalah penerapan IPTEKs dalam pengembangan teknologi pengelolaan sampah rumah tangga untuk mendukung peningkatan pendapatan, kesejahteraan dari nilai ekonomis sampah rumah tangga, serta keberlanjutan program, selain tentunya adalah peningkatan derajat kesehatan masyarakat dengan perwujudan lingkungan bersih dan sehat. Metode pelaksanaan kegiatan adalah Participatory Rural Appraissal (PRA) dengan pendekatan pelibatan masyarakat setiap tahap implementasi: sosialisasi, edukasi; penyediaan infrastruktur; dan monitoring evaluasi kegiatan. Narasumber menjelaskan materi dengan metode ceramah dan diskusi, kemudian peserta terlibat dalam pembuatan Eco-enzyme. Hasil analisis menggunakan uji Paired Sample T-Test diperoleh p-value= 0,004 dan rata-rata skor pengetahuan sebesar 4,30 (pretest) menjadi 4,80 (postest), sehingga terdapat peningkatan pengetahuan peserta mengenai pengolahan sampah organik dan organik menjadi sebuah produk yang bermanfaat. Kata Kunci: Ipteks, Sampah, Pengelolaan Sampah, KMPL, Banjarnegara

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurpikat

Publisher

Subject

Dentistry Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences

Description

JURPIKAT Publication (Journal of Community Service) is a source of information that aims to disseminate conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the field of community service. JURPIKAT (Journal of Community Service) specifically focuses on the main problems in ...