Efikasi diri pada siswa SMA/SMK sangat perlu diperhatikan karena dapat memengaruhi keberhasilan belajar mereka. Efikasi diri merupakan bentuk kepercayaan dan keyakinan terhadap diri sendiri, sehingga apabila seorang siswa memiliki efikasi diri yang tinggi, berarti ia yakin mampu menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan kepadanya. Sebaliknya, jika efikasi diri seorang siswa rendah, maka ia tidak memiliki kepercayaan diri yang kuat dan cenderung berpikir negatif tentang dirinya sendiri, sehingga sulit untuk fokus dan gagal mencapai keberhasilan belajar. Salah satu cara yang dapat membantu siswa SMA/SMK dengan efikasi diri rendah adalah melalui layanan bimbingan dan konseling, khususnya layanan konseling kelompok. Metode dalam penelitian ini menggunakan kajian literatur dengan topik yang relevan dan diperoleh dari berbagai sumber mesin pencari seperti Google Scholar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konseling kelompok efektif dalam meningkatkan efikasi diri siswa SMA/SMK.
Copyrights © 2025