Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi
Vol. 5 No. 1: November 2025

Analisis Praktik Rekrutmen Digital dalam Menarik Talenta Berkualitas

Rosanti, Rosanti (Unknown)
Januarianto, Benedictus Tri (Unknown)
Saragih, Bambang Ermansyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Oct 2025

Abstract

Perkembangan teknologi digital telah membawa perubahan signifikan dalam berbagai bidang, termasuk, dalam praktik rekrutmen tenaga kerja. Rekrutmen digital kini telah menjadi strategi yang banyak diterapkan diterapkan oleh perusahaan untuk menjangkau kandidat secara lebih luas, cepat, dan efisien. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis praktik rekrutmen digital dalam menarik talenta berkualitas dengan studi kasus pada PT Danamas Insan Kreasi Andalan (DIKA) dan Zen Workshop. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode pengumpulan data melalui wawancara mendalam dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua perusahaan telah media digital seperti job portal, media sosial, dan aplikasi komunikasi dalam proses rekrutmen. PT DIKA menggunakan sistem yang lebih terstruktur dengan dukungan platform rekrutmen resmi, sedangkan Zen Workshop menggunakan metode yang lebih fleksibel dan informal melalui OLX dan grup komunitas di Facebook. Tantangan utama yang dihadapi meliputi validasi kompetensi pelamar, keterbatasan akses teknologi di beberapa wilayah, serta jangkauan kandidat, dan penghematan biaya. Penelitian ini menyimpulkan bahwa dengan strategi yang tepat, rekrutmen digital dapat menjadi alat yang efektif dalam menjaring talenta berkualitas bagi perusahaan besar maupun kecil.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

EKOMA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi merupakan jurnal yang diterbitkan oleh CV ULIL ALBAB CORP. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi menerbitkan artikel hasil penelitian dan kajian literatur dari bidang ekonomi, manajemen, akuntansi baik dari perspektif konvensional dan/atau Islam ...