Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS)
Vol 8 No 3 (2025)

Peningkatan literasi keuangan melalui program market day sebagai stimulus untuk mengembangkan karakter berwirausaha siswa sekolah dasar

Rezki, Istighfaris (Unknown)
Salman, Putriana (Unknown)
Putra, Andi Riswandi Buana (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Oct 2025

Abstract

Literasi keuangan merupakan keterampilan esensial yang perlu ditanamkan sejak dini guna membentuk karakter mandiri, bertanggung jawab, serta mampu mengelola sumber daya keuangan secara bijak. Program Market Day di SD IT Nurul Fikri Palangkaraya dirancang sebagai media pembelajaran kontekstual untuk mengenalkan peserta didik pada prinsip dasar kewirausahaan, yang mencakup perencanaan usaha, strategi pemasaran, pencatatan transaksi, hingga pengelolaan keuntungan dan kerugian. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan melalui serangkaian pelatihan manajemen keuangan sederhana, lokakarya penyusunan rencana bisnis, dan simulasi transaksi jual-beli yang dikemas secara interaktif. Pelaksanaan program dilakukan dalam tiga sesi, masing-masing berdurasi dua jam, dengan pendekatan partisipatif dan praktik langsung agar siswa dapat belajar melalui pengalaman nyata. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman literasi keuangan siswa sebesar 32% berdasarkan perbandingan nilai pre-test dan post-test. Selain itu, keterampilan kewirausahaan siswa turut berkembang, ditunjukkan dengan meningkatnya keberanian dalam menawarkan produk serta kemampuan menghitung keuntungan sederhana. Temuan ini mengindikasikan bahwa integrasi konsep literasi keuangan melalui kegiatan Market Day efektif dalam menumbuhkan pemahaman, sikap, dan karakter berwirausaha pada siswa sekolah dasar, serta berpotensi menjadi model pembelajaran yang dapat direplikasi secara mandiri di sekolah lain.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jipemas

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) dengan nomor registrasi ISSN 2654-282X (cetak) 2621-783X (online) adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Islam Malang. Jurnal Ini mencakup banyak masalah secara umum dari ...