Zirkonium (Zr) adalah logam non-toksik dan biotoleran yang berpotensi dikembangkan sebagai salah satu biomaterial. Zr memiliki kekuatan mekanik dan ketangguhan patah yang tinggi serta plastisitas yang baik, sehingga dapat berperan sebagai bahan struktural. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan paduan berbasis Zr, yaitu Zr–6Mo–4Ti–xY, dengan variasi x = 0, 1, dan 3 %wt yttrium, yang dapat digunakan sebagai biomaterial. Karakterisasi mekanik dilakukan melalui pengujian kekerasan mikro, kekuatan tarik, dan kekuatan tekan paduan. Spesimen yang digunakan dalam penelitian ini adalah spesimen mikro yang dipotong menggunakan teknik wire cutting. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh signifikan dari penambahan unsur yttrium terhadap sifat mekanik paduan. Kekerasan paduan mengalami penurunan seiring dengan meningkatnya kandungan yttrium, yang juga diikuti oleh penurunan kekuatan tarik dan kekuatan tekan. Hal ini sejalan dengan penelitian sebelumnya mengenai perubahan struktur mikro paduan. Berdasarkan hasil karakterisasi tersebut, dapat disimpulkan bahwa paduan Zr–6Mo–4Ti–xY dengan x = 0, 1, dan 3 %wt yttrium memiliki karakteristik mekanik yang baik dan berpotensi untuk digunakan sebagai biomaterial.
Copyrights © 2025