Indonesian Research Journal on Education
Vol. 5 No. 3 (2025): Irje 2025

Model dan Praktik Evaluasi Program Pendidikan untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan di SMA

Nasution, Inom (Unknown)
Hakim, Maulana (Unknown)
Ardilla, Ovi (Unknown)
Hasibuan, Ira Damayanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 May 2025

Abstract

Evaluasi program pendidikan merupakan salah satu aspek penting dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah, termasuk di tingkat SMA. Proses evaluasi ini memungkinkan sekolah untuk menilai efektivitas program yang dijalankan dan menentukan langkah-langkah perbaikan yang dibutuhkan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model dan praktik evaluasi program pendidikan yang diterapkan di SMA untuk meningkatkan mutu pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan wawancara, observasi, dan studi kepustakaan. Lokasi penelitian dilakukan di salah satu SMA di kawasan Medan, dengan melibatkan kepala sekolah, guru senior, dan staf pengajar sebagai informan utama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa evaluasi program pendidikan di SMA tersebut dilakukan secara berkala, meliputi evaluasi pembelajaran intrakurikuler, ekstrakurikuler, serta pengelolaan manajemen sekolah. Beberapa model evaluasi yang diterapkan di SMA tersebut adalah model CIPP (Context, Input, Process, Product) dan model Kirkpatrick. Praktik evaluasi yang dilakukan melibatkan pengumpulan data melalui observasi dan wawancara, dengan tujuan untuk memperbaiki kualitas pengajaran, memperbaiki kurikulum, dan meningkatkan fasilitas pendidikan. Tindak lanjut hasil evaluasi terlihat dalam penyempurnaan program pendidikan yang berdampak positif pada peningkatan kualitas akademik dan non-akademik siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

irje

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Education Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

Indonesian Research Journal on Education is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts ...