Jurnal Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (Penjaskesrek)
Vol 11 No 1 (2024)

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MASSAGE BAGIAN TUNGKAI MELALUI MEDIA PEMBELAJARAN BERBANTUAN TIK

Sartono, Sartono (Unknown)
Adityatama, Firman (Unknown)
Hadiana, Oman (Unknown)
Wahidi, Ribut (Unknown)
Kusuma Atmaja, Nur Moh (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jan 2024

Abstract

Abstract: The aim of this action research is to find the right approach to improve leg massage skills. This research is in the form of quantitative research and refers to Classroom Action Research (PTK). The data collection technique uses observation of leg massage skills and the data collection instrument uses a rubric. The data analysis technique is carried out by observing or observing students' skills during the sports massage learning process. Conclusions from this research: In the initial conditions, the learning outcomes were less than optimal. In the initial condition, only 7 students (35.00%) reached the completion criteria, while 13 students (65.00%) did not complete it. Then, students' leg massage skills improved with the use of ICT-assisted learning media in cycle I, with 13 students (65.00%) reaching the completion criteria and 7 students (35.00%) not yet. At the end of cycle II there was an increase, namely 16 students (80.00%) reached the completion criteria and 4 students (20.00%) did not complete. Until the end of the meeting there were still 4 students (20.00%) who had not finished.Keywords: Massage, learning media Abstrak: Tujuan penelitian tindakan ini diharapkan dapat menemukan pendekatan yang tepat untuk meningkatkan keterampilan massage bagian tungkai. Penelitian ini berbentuk penelitian kuantitatif dan mengacu pada Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknik pengumpulan data menggunakan observasi (pengamatan) keterampilan massage bagian tungkai dan instrumen pengumpulan data menggunakan rubrik.. Teknik analisis data dilakukan dengan cara mengamati atau mengobservasi keterampilan mahasiswa selama proses pembelajaran sport massage. Simpulan dari penelitian ini: Pada kondisi awal diperoleh ketuntasan hasil belajar yang kurang maksimal. Pada kondisi awal hanya 7 mahasiswa (35.00%) yang mencapai kriteria ketuntasan, sedangkan 13 mahasiswa (65.00%) belum tuntas. Kemudian keterampilan massage bagian tungkai mahasiswa mengalami peningkatan dengan penggunaan media pembelajaran berbantuan TIK pada siklus I sejumlah 13 mahasiswa (65.00%) mencapai kriteria tuntas dan 7 mahasiswa (35.00%) belum tuntas. Pada akhir dari siklus II terjadi peningkatan yaitu sejumlah 16 mahasiswa (80.00%) mencapai kriteria tuntas dan 4 mahasiswa (20.00%) belum tuntas. Sampai akhir pertemuan masih terdapat 4 mahasiswa (20.00%) yang belum tuntas.KataKunci: Massage, Media pembelajaran

Copyrights © 2024