eProceedings of Art & Design
Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024

PERANCANGAN GALERI SENI HALCYON DENGAN PENDEKATAN FLEKSIBILITAS RUANG

Fauzan, Muhamad Ilham (Unknown)
Gunawan, Ahmad Nur Sheha (Unknown)
Yuniati, Arnanti Primiana (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Feb 2024

Abstract

Galeri seni adalah ruang pamer karya seni untuk masyarakat. Senimanmemamerkan karya seni dan interaksi dengan pengunjung. Tujuannya memperkenalkan,mengapresiasi, dan mempromosikan karya seni. Pengunjung dapat belajar, refleksi, danmengeksplorasi karya seni. Galeri seni juga menjual karya seni. Koleksi beragam dariseniman berbeda dipajang untuk dinikmati. Saat ini yang mengunjungi galeri seni berasaldari semua kalangan masyarakat dengan generasi yang berbeda. Mereka datang dengantujuannya masing-masing. Galeri seni saat ini menjadi salah satu tempat favorit merekauntuk menghabiskan waktu. Galeri seni saat ini juga dituntut untuk dapat memilikikemampuan fleksibilitas ruang karena hal diatas tersebut ditambah dengan setiapperiodenya galeri seni memiliki tema yang berbeda. Karena fenomena tersebut, sebuahgaleri saat ini harus dapat memfasilitasi kebutuhan penggunanya yang berasal dari semuakalangan dan generasi yang berbeda yang memiliki tujuan berbeda-beda serta melakukanbanyak aktivitas yang berbeda. Tujuan dari perancangan ini yaitu untuk membuat galeriseni yang berfokus pada aspek multi-activity dan juga dapat merespon perkembanganfungsi galeri seni yang terjadi saat ini sekaligus dapat menampung peningkatan jumlahpengunjung karena bertambahnya minat masyarakat luas untuk mengunjungi sebuahgaleri seni. Oleh sebab itu perancangan galeri seni ini menggunakan pendekatanfleksibilitas ruang yang diharapkan dapat menjadi solusi untuk permasalahan yang ada.Kata kunci: Fleksibilitas Ruang, Galeri Seni, Multi Aktivitas

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

artdesign

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian Art & Design. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...