Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Vol. 2 No. 10 (2024): Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

RAGAM HIAS HEWAN DILINDUNGI SEBAGAI INSPIRASI PENCIPTAAN KARYA SENI GRAFIS TEKNIK LINOCUT PADA MEDIA T-SHIRT

Hafiza, Lia (Unknown)
Natadiningrat , Raden Burhan Surya (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Aug 2024

Abstract

Penciptaan ragam hias hewan dilindungi dalam karya seni grafis teknik linocut ini bertujuan untuk memberikan informasi melalui karya seni tentang keunikan bentuk tubuh, aktivitas dan keberadaan habitat hewan-hewan liar yang saat ini masih terus mengalami penurunan populasi. Penciptaan karya seni grafis ini juga dilakukan untuk mengetahui proses-proses pembuatan karya seni dari awal hingga terwujud menjadi bentuk karya seni yang komunikatif. Karya ini dibuat dengan teknik cetak tinggi (linocut) pada media linoleum yang diaplikasikan pada T-Shirt (kaos) dengan proses cetak manual. Objek hewan dilindungi yang digunakan pada penciptaan karya ini yaitu gajah Sumatera, harimau Sumatera dan orang utan Sumatera yang dipadukan dengan objek alam seperti bunga, daun, sulur, ranting, pohon dan lainnya yang distilasi menjadi motif ragam hias untuk merepresentasikan bahwa alam adalah habitatnya. Penciptaan karya ini dilakukan melalui beberapa tahap berdasarkan metode penciptaan karya S.P Gustami yaitu mulai dari tahap eksplorasi, perancangan, dan perwujudan. Hasil karya ini dianggap otentik dan orisinil karena goresan hasil cukilan memiliki nilai khas yang susah untuk ditiru. Karya ini juga dapat dijadikan sebagai produk souvenir yang komunikatif dari pulau Sumatera. Penciptaan karya ini menghasilkan 12 karya seni grafis teknik linocut yang diaplikasikan pada T-Shirt (kaos).

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

cendikia

Publisher

Subject

Education

Description

Cendikia: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran adalah jurnal penelitian peer-reviewed open access yang diterbitkan oleh Komunitas Menulis dan Meneliti (Kolibi). Cendikia menyediakan wadah bagi para peneliti, akademisi, profesional, praktisi, dan mahasiswa untuk menyampaikan dan berbagi pengetahuan dalam ...