Permasalahan terkait implementasi kurikulum merdeka di SMAN Se-Kota Padang menjadi alasan utama dilaksanakannya penelitian ini. Fokus kajian diarahkan pada Tingkat pengetahuan, pemahaman, serta keterampilan guru pada perencanaan, pelaksanaan, serta evaluasi pembelajaran. Populasi penelitian mencakup 1.004 guru SMA Negeri di Kota Padang, sedangkan sampel penelitian ditetapkan sebanyak 70 orang guru melalui rumus Slovin memakai teknik Stratified Proportional Random Sampling ,yaitu pemilihan sampel secara acak yang disesuaikan dengan golongan guru. Kuesioner model skala likert digunakan sebagai alat penelitian, dan memiliki 76 butir pernyataan dan lima alternatif pilihan: Sangat Baik (SB), Baik (B), Sudah Cukup (SC), Masih Kurang (MK), serta Tidak/Belum (TB). Sebelum disebarkan, instrumen diuji validitas dan reliabilitasnya menggunakan SPSS versi 26. Perhitungan nilai rata-rata kemudian digunakan untuk menilai data yang dikumpulkan dan mengkarakterisasikan temuan penelitian.
Copyrights © 2025