Setiap pemain dalam olahraga sepak bola dituntut untuk mempunyai kelincahan yang baik karena banyak sekali situasi di lapangan yang mengharuskan pemain untuk mempunyai kelincahan yang baik. Berdasarkan hasil observasi pertandingan, kelincahan para pemain SSB Putra Arema U-14 terlihat kurang baik sehingga diperlukan sebuah program latihan untuk meningkatkan kelincahanya. Program latihan Boomerang Run dan Skipping Rope adalah sebuah program latihan untuk meningkatkan kelincahan. Penelitian ini dilakukan kepada 20 sampel SSB Putra Arema U14 dengan desain penelitian One Group Pretest-Posttest. Instrumen penelitian ini menggunakan Illinois agility run test untuk memperoleh data hasil pretest dan posttest. Hasil dari uji paired samples t test yaitu berupa nilai signifikansi sebesar 0,00<0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa latihan boomerang run dan skipping rope mampu meningakatkan kelincahan pemain SSB Putra Arema U-14
Copyrights © 2024