JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 3 (2024)

Tingkat Kesiapsiagaan Masyarakat Terhadap Bencana Erupsi Gunung Marapi Di Kecamatan Candung Kabupaten Agam Sumatera Barat

Rahman, Aldi (Unknown)
Ernawati, Ernawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesiapsiagaan masyarakat terhadap bencana erupsi di Kecamatan Candung, Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Kesiapsiagaan masyarakat merupakan faktor krusial dalam mengurangi dampak negatif dari bencana alam, khususnya erupsi gunung berapi yang merupakan ancaman nyata di wilayah sekitar gunung berapi. Jenis penelitian adalah kuantitatif deskriptif. Populasi dalam penelitian adalah seluruh masyarakat Kecamatan Candung yang berjumlah 25.646 Jiwa. Pengambilan sampel responden menggunakan rumus slovin, yang berjumah 100 jiwa. Data penelian dikumpulkan menggunakan kuosioner yang terdiri dari aspek pengetahuan dan sikap, rencana tanggap darurat, sistem peringatan bencana , dan mobilitas sumber daya. Hasil penelitian menunjukkan: Kesiapsiagaan tentang pengetahuan dan sikap 76% yaitu tergolong siap. Rencana tanggap darurat 77% yaitu tergolong siap. Sistem peringatan bencana 69% yaitu tergolong siap. Mobilitas sumber daya 56,7% yaitu tergolong cukup siap. Tingkat kesiapsiagaan masyarakat di Kecamatan Candung Kabupaten Agam tergolong siap.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...