Penelitian ini bertujuan guna menghasilkan asesmen yang valid untuk mengukur aktivitas belajar siswa pada kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Asesmen yang dinilai terdiri aspek kelayakan isi, kelayakan bahasa, dan kegrafikaan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian pengembangan. Subjek dalam penelitian ini yaitu 4 validator terkait yang ahli dalam bidangnya. Penilaian asesmen aktivitas belajar siswa ini menggunakan instrumen validasi. Berdasarkan hasil pengolahan data yang sudah dilakukan, dapat dikatakan bahwa asesmen dikategorikan valid dan nilai rata-rata aspek kelayakan isi sebesar 0,90, nilai rata-rata aspek kelayakan bahasa 0,91, dan untuk aspek kegrafikaan sebesar 0,98. Rata-rata nilai validitas dari ketiga aspek sebesar 0,92 dengan kategori validitas valid. Dengan demikian, asesmen aktivitas belajar siswa dalam pembelajaran fisika berbasis Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila tema kewirausahaan layak untuk digunakan.
Copyrights © 2024