JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 3 (2024)

تأثير استخدام تطبيق تيك توك في مهارة الكلام لدى الطّلّاب في المدرسة المتوسّطة الإسلاميّة الحكوميّة دارماسرايا

Sugianti, Media (Unknown)
Febrianta, Rita (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan masalah yang ditemui peneliti pada tingkatan kelas delapan di MTsN Dharmasraya. Pertama, Kurangnya media pembelajaran yang digunakan oleh guru pada saat mengajar bahasa arab. Kedua, lemahnya kemampuan maharah kalam siswa. Ketiga, besarnya pengaruh penggunaan HP terutama pada aplikasi Tik Tok.Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui bagaimana penggunaan aplikasi Tik Tok sebagai media pembelajaran dan untuk melihat sejauh mana pengaruh dari penggunaan aplikasi Tik Tok terhadap siswa pada tingkat kelas delapan di MTsN Dharmasraya. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan pendekatan kuantitatif dengan jenis pre eksperimental design dengan tipe one group pretest-postest only design.Instrumen penelitian ini adalah angket, soal dan dokumentasi. Informan dari penelitian ini adalah siswa kelas 8 MTsN Dharmasraya. Data diperoleh dari 4 pertemuan dikelas 8 serta angket yang diberikan kepada siswa. Untuk menganalisis data, peneliti menggunakan teori Herry Hermawan, Crispin Thurlow. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) ada beberapa langkah yang dilakukan dalam penggunaan aplikasi Tik Tok sebagai Media Pembelajaran, sebelum memulai pembelajaran, peneliti menyiapkan media berupa video pada aplikasi Tik Tok terkait materi “olahraga” dan menampikan video tersebut dengan menggunakan infokus/lcd. Dengan ini siswa merasa senang juga mendapatkan pengetahuan serta pengalaman baru. Aplikasi Tik Tok dapat membantu siswa dalam meningkatkan kemampuan Maharah Kalam. (2) penggunaan aplikasi Tik Tok berpengaruh dalam meningkatkan keterampilan berbicara siswa kelas VIII MTsN Dharmasraya. Hal ini terbukti dengan hasil perhitungan statistik menggunakan uji t-test 3,11 lebih besar dari nilai t-table pada tingkat 0,05 dan pada tingkat 0,01. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan aplikasi Tik Tok membantu siswa dalam meningkatkan kemampuan berbicara siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...