JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 1 (2025)

Pengaruh Bahasa Indonesia dalam Memberikan Edukasi Kesehatan

A, Septia Rizqi N. (Unknown)
Khasanah, Uswatun (Unknown)
Maulidina, Vina (Unknown)
Anzelina, Yolanda Dwi (Unknown)
Ningrum, Yulianti Kusuma (Unknown)
Adila, Adila (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jan 2025

Abstract

Kajian ini difokuskan untuk menganalisis pengaruh penggunaan bahasa Indonesia dalam penyampaian edukasi kesehatan kepada masyarakat. Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional memiliki peran penting dalam penyebaran informasi kesehatan yang efektif dan dapat diakses oleh seluruh masyarakat, terutama di daerah-daerah dengan beragam tingkat pendidikan dan latar belakang budaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survei dan wawancara mendalam dengan tenaga kesehatan dan masyarakat di beberapa wilayah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan bahasa Indonesia yang jelas dan sederhana dalam edukasi kesehatan dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat terhadap isu kesehatan, termasuk pencegahan penyakit dan perilaku hidup sehat. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa bahasa Indonesia memiliki pengaruh dalam menyampaikan pesan kesehatan secara efektif, sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, penting bagi tenaga kesehatan untuk terus mengoptimalkan penggunaan bahasa Indonesia yang mudah dipahami dalam program edukasi kesehatan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...