The Elementary Journal
Vol. 3 No. 2 (2025): Oktober 2025

Pengembangan Media Pembelajaran Komik Strip Menggunakan Aplikasi IbisPaint Berbasis Platform Carrd.co untuk Meningkatkan Literasi Sains Siswa SD Negeri 1 Kedungwaru

Efendi, Reni (Unknown)
Uswatun, Hasanah (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh kemajuan teknologi di bidang pendidikan yang menyebabkan media pembelajaran semakin beragam dan inovatif, namun hal tersebut berlawanan dengan realita di lapangan. Maka dari itu penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan proses pengembangan med ia pembelajaran komik strip berbasis platform Carrd.co menggunaakan aplikasi IbisPaint serta mengetahui efektifitasnya dalam meningkatkan literasi sains siswa. Metode yang digunakan dalam penlitian ini ialah Penelitian dan Pengembangan (RnD) dengan model ADDIE. Dimulai dari tahapan analisis, perancangan media, pengembangan, implementasi, dan evaluas. Hasil evaluasi penggunaan media pembelajaran komik strip yang telah dikembangkan menunjukan media tersebut layak dan efektif digunakan dalam pembelajaran IPAS di kelas V. Hasil menunjukkan bahwa komik strip bertema perubahan kondisi alam layak digunakan di kelas V, dengan skor pre-test 64,1% dan skor post-test 79,4%. Hal tersebut juga menunjukkan bahwa komik strip ini efektif meningkatkan literasi siswa yakni dengan menggunakan SPSS. Hasil uji-T menunjukkan peningkatan literasi yang signifikan, dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05.  Berdasarkan seberapa efektif komik strip yang telah dikembangkan, diharapkan guru dan pihak sekolah dapat menggunakan media tersebut dalam pembelajaran IPAS dengan memadukan berbagai pendekatan pembelajaran dan melakukan berbagai inovasi untuk membuat pembelajaran lebih beragam.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

TEJ

Publisher

Subject

Arts Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

The Elementary Journal: is an open access journal that aims to publish the results of research in the field of education and learning at the basic education and early childhood education levels. The Elementary Journal invites authors to publish their manuscripts in English and Bahasa Indonesia for ...