Novel ‘Bumi Manusia’ penuh dengan kritik sosial tentang nilai tradisional dan modern. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pematuhan maksim kebijaksanaan pada tuturan setiap tokoh. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa tuturan tokoh dalam novel. Data dikumpulkan dengan teknik baca, teknik identifikasi, teknik klasifikasi dan teknik deskripsi. Data dianalisis dengan cara reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan semua tokoh telah mematuhi maksim kebijaksanaan berdasarkan prinsip kesantunan berbahasa Leech. Hal ini menjadi alternatif untuk menjadikan novel ini sebagai bahan ajar dalam pembelajaran kesantunan berbahasa.
Copyrights © 2023