Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS)
Vol 8 No 3 (2025)

Pemanfaatan limbah klobot salak monik sebagai nata-mocca untuk peningkatan ekonomi desa

Utomo, Muhammad Andry Prio (Unknown)
Rakhmawati, Yunita (Unknown)
Daniarsih, Ajeng (Unknown)
Hastuti, Utami Sri (Unknown)
Lestari, Sri Rahayu (Unknown)
Izzalqurny, Tomy Rizky (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2025

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan keterampilan dalam pembuatan nata menggunakan klobot salak Monik serta branding dan pemasarannya via online. Metode pelaksanaan pelatihan ini adalah learning service dengan pendekatan demonstrasi. Rangkaian acara pelatihan meliputi visitasi dan koordinasi dengan industri keripik salak, simulasi pembuatan nata salak Monik oleh tim, pelatihan kepada peserta, pengisian pre-test dan post-test, dan evaluasi pelatihan. Pelatihan ini diikuti oleh 20 peserta yang merupakan anggota PKK desa Tirtoyudo yang sebagian besar bekerja sebagai karyawati di pabrik industri keripik salak. Pelatihan menghasilkan 20 toples Nata-Mocca yang merupakan nata yang media fermentasinya menggunakan ekstrak limbah salak Monik. Produk Nata-Mocca tersebut telah dikemas secara menarik daa dipasarkan secara online melalui e-commerce Shopee. Berdasarkan hasil pengisian pre-test dan post-test yang dianalisis menggunakan T-test (p>0,05) menunjukkan hasil yang berbeda signifikan sehingga pelatihan efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam pembuatan nata. Hasil evaluasi pelatihan menunjukkan semua indikator dinilai sangat baik oleh 80% peserta. Melalui pelatihan ini diharapkan produk Nata-Mocca olahan limbah klobot dapat dijadikan alternatif untuk peningkatan ekonomi warga desa Tirtoyudo.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jipemas

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS) dengan nomor registrasi ISSN 2654-282X (cetak) 2621-783X (online) adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Islam Malang. Jurnal Ini mencakup banyak masalah secara umum dari ...