Al-Minhaj
Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MELALUI PENERAPAN METODE POSTER COMMENT PADA MATERI MARI MENGENAL RUKUN IMAN

Dilapanga, Siti Hartina (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi "Mari Mengenal Rukun Iman" dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti melalui penerapan metode Poster Comment. Metode Poster Comment dipilih karena dapat meningkatkan keterlibatan aktif siswa, serta memfasilitasi pemahaman mereka melalui visualisasi dan diskusi. Penelitian ini dilaksanakan di kelas 1 SD dengan jumlah subjek 10 peserta didik. Desain penelitian menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus. Data dikumpulkan melalui observasi, tes, dan wawancara, serta dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam hasil belajar siswa, yang ditandai dengan peningkatan nilai tes dan keaktifan siswa dalam berdiskusi. Metode Poster Comment berhasil menciptakan suasana belajar yang lebih menarik dan interaktif, meningkatkan pemahaman konsep rukun iman, serta memperbaiki sikap dan motivasi siswa dalam mengikuti pembelajaran. Dapat disimpulkan bahwa penerapan metode Poster Comment efektif untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi rukun iman di mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

alminhaj

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Al-Minhaj Jurnal Pendidikan Islam adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Prodi Manajemen Pendidikan Islam Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Amai Gorontalo yang mempublikasikan tulisan ilmiah dosen, guru, mahasiswa dan peneliti. Terbit dua kali dalam satu tahun setiap 6 bulan ...