Jurnal Psikologi dan Konseling West Science
Vol 2 No 03 (2024): Jurnal Psikologi dan Konseling West Science

Perilaku Agresif Suporter Sepak Bola di Karawang: Menguji Peranan Kontrol Diri dan Kelekatan Orang Tua

Putra Yusuf Sumarya, Agung Adhi Pratama (Unknown)
Sumarya, Agung Adhi Pratama Putra Yusuf (Unknown)
Rahman, Puspa Rahayu Utami (Unknown)
Aisha, Dinda (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Tujuan adanya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kontrol diri dan kelekatan orang tua terhadap perilaku agresif pada suporter sepak bola di Karawang. Karakteristik responden dalam penelitian ini adalah suporter sepak bola yaitu seseorang yang pernah menyaksikan pertandingan sepak bola secara langsung, berusia 12-21 tahun, dan berdomisili di Kabupaten Karawang. Jenis penelitian ini yaitu kuantitatif dengan desain penelitian kausal komparatif. Teknik sampel yang digunakan convenience sampling dengan jumlah responden sebanyak 204 orang. Alat ukur dalam penelitian ini menggunakan skala psikologi diantaranya, The Buss-Perry Agression Questionare, BSCS (brief selfcontrol scale) dan skala Inventory of Parent and Peer Attachment (IPPA). Analisis data menggunakan uji regresi berganda (uji T dan uji F). Hasil penelitian menunjukkan nilai sig. 0,000 (p<0.05) artinya Ha diterima dan H0 ditolak, dapat disimpulkan bahwa kontrol diri dan kelekatan orang tua memiliki pengaruh terhadap perilaku agresif. Sumbangan pengaruh kontrol diri dan kelekatan orang tua terhadap perilaku agresif sebesar 45,7%. Secara parsial, pengaruh kontrol diri terhadap perilaku agresif sebesar 42,1% dan pengaruh kelekatan orang tua terhadap perilaku agresif sebesar 3,57%. Hal ini menunjukkan bahwa pengaruh kontrol diri lebih dominan dibandingkan dengan kelekatan orang tua terhadap perilaku agresif pada suporter sepak bola di Karawang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpkws

Publisher

Subject

Health Professions Neuroscience Public Health

Description

Jurnal Psikologi dan Konseling yang diterbitkan oleh West Science Press yang bertujuan untuk publikasi karya ilmiah, studi literatur, studi kasus, dan laporan hasil penelitian. JPKWS merupakan wadah bagi peneliti, staf pengajar (dosen dan guru pembimbing/Konselor) dan pihak-pihak yang berkepentingan ...