Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknologi Pertanian
Vol 2, No 2 (2023)

PELATIHAN PENGOLAHAN LIMBAH KOTORAN TERNAK SEBAGAI PENINGKATAN PRODUKSI TANAMAN

Rokhayati, Umbang Arif (Unknown)
Pateda, Sri Yenny (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Dec 2023

Abstract

Tujuan pengabdian adalah memberikan pelatihan dan praktek pengolahan limbah kotoran ternak menjadi pupuk organik sehingga dapat meningkatkan produksi petani. Kompos adalah olahan pupuk organik yang berasal dari kotoan hewan dan limbah pertanian yang telah mengalami proses pelapukan sebab terjadinya interaksi antara mikrooragisme. Kegiatan dilaksanakan pada hari  Senin, 11  September 2023 di Kelompok Tani, Desa Heluodatamo, Kecamatan Suwawa Kabupaten Bone Bolanggo. Metode yang dipergunakan yaitu ceramah, tanya jawab, dan diskusi. Bahan - bahan yang digunakan dalam proses pengolahan limbah kotoran ternak menjadi  pupuk organik memiliki bahas dasar yaitu kotoran sapi. Keunggulan dari pengolahan limbah kotoran ini adalah ramah lingkungan, dapat meningkatkan pendapatan petani dan meningkatkan kesuburan tanah sehingga dapat menjadikan produksi tanaman meningkat..Kelompok Tani Desa Huluodatamo adalah kelompok tani yang beternak sapi Bali sekaligus melakukan penanaman Jagung. Limbah kotoran ternak yang dihasilkan dari kelompok tani untuk membeli pupuk juga relative besar. Oleh sebab itu pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat ini dengan memberikan pelatihan pengolahan pupuk organik dengan bahan dasar kotoran sapi. Kegiatan penyuluhan dan praktek pelatihan pengolahan limbah kotoran ternak seabagai peningkatan produksi tanaman dapat dilaksanakan di kelompok tani tersebut. Hasil pengolahan limbah kotoran yang baik diharapkan dapat diaplikasikan di kelompok  petani dan lahan pertanian untuk meningkatkan produksi tanaman.Kata Kunci: Limbah Kotoran Ternak, Pupuk Organik, Produksi Tanaman

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpmtp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

This journal publishes community service reports in the field of: postharvest process and technology; food commodities, food processing; food process engineering; interaction of machinery and food materials; chemical and functional food; biochemistry and food microbiology; nutrition and health; ...