Jurnal Teknologi Lingkungan Lahan Basah
Vol 13, No 1 (2025): Januari 2025

Efektivitas Starter EM4 dan DLH Dalam Pembuatan Pupuk Padat dari Limbah Sayuran, Daun, Kulit Kopi, dan Sampah Rumah Tangga

Rohmat, Farhan Ilham Wira (Unknown)
Sugiarti, Yatti (Unknown)
Rozak, Muhammad Fathur (Unknown)
Novianti, Iseu (Unknown)
Firman Gani, Abdullah (Unknown)
Azizah, Nazwa (Unknown)
Rahmawanty, Aqila (Unknown)
Septiani, Delia (Unknown)
Yusriah, Nuri (Unknown)
Sukma Putri, Tiara Cahyaning (Unknown)
Rismayani Fadillah, Agis (Unknown)
Hidayah, Dinda Nur (Unknown)
Karnadi, Grady (Unknown)
Nurul Adha, Mawar (Unknown)
Iqomul Haq, Muhammad Rosyad (Unknown)
Nawareeza, Zheeva (Unknown)
Agatha Athallah, Nizma (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas starter organik dalam pembuatan pupuk organik padat dari limbah sayur, daun, kulit kopi, dan limbah rumah tangga. Tiga perlakuan yang diuji adalah tanpa starter, starter DLH, dan starter EM4, untuk memantau perubahan pH, suhu, dekomposisi, serta kualitas fisik dan kimia pupuk. Proses berlangsung selama 21 hari dengan pengukuran setiap 3 hari menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan dengan EM4 menghasilkan pH dan suhu yang lebih stabil, tekstur halus, aroma tanah yang khas, serta volume pupuk yang lebih stabil dibandingkan perlakuan lainnya. Starter DLH mempercepat dekomposisi namun menunjukkan fluktuasi pH yang lebih signifikan, sementara perlakuan tanpa starter menunjukkan perubahan yang kurang konsisten. Efektivitas starter organik bergantung pada karakteristik bahan organik yang digunakan. Berdasarkan hasil tersebut, penggunaan starter EM4 direkomendasikan untuk menghasilkan pupuk organik berkualitas tinggi yang mendukung praktik pertanian berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jmtluntan

Publisher

Subject

Energy Engineering Environmental Science Immunology & microbiology Public Health

Description

Jurnal Teknologi Lingkungan Lahan Basah (ISSN: 2622-2884) is a scientific journal published by Environmental Engineering Study Program, Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura, Pontianak, Indonesia. The journal was purposed as a medium for disseminating research results in the form of full ...