TEKNOLOGI : Jurnal Ilmiah dan Teknologi
Vol. 5 No. 2 (2022): TEKNOLOGI : Jurnal Ilmiah dan Teknologi

PENINGKATAN EFEKTIFITAS MESIN FILLING UP A11101 UNTUK PENCAPAIAN TARGET PRODUKSI DENGAN METODE OVERALL EQUIPMENT EFFECTIVENESS (OEE) DI PT MANDOM INDONESIA Tbk

Rifky Fadillah, Muhammad (Unknown)
Hendra, Franka (Unknown)
Wisnianingsih, Nova (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Oct 2022

Abstract

Ketersediaan fasilitas industri sangatlah diperlukan. untuk menunjang performansi pekerjaan. Produktivitas produksi menjadi tolak ukur kemajuan perusahaan serta efektivitas pada mesin dalam mencapai target produksi. Dari data downtime pada mesin Filling Up A11101 dalam setahun terakhir menunjukan kinerjanya yang kurang maksimal sehingga berdampak kepada target produksi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai downtime pada mesin Filiing Up A11101 maka dianalisa menggunakan metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Overall Equipment Effectiveness (OEE) dengan mengetahui tingkat Aviablity, Performance dan Quality dari mesin tersebut. Hasil dari penelitian ini diperoleh nilai Overall Equipment Efectiveness dengan persentase terendah di bulan Oktober 2021 sebesar 66,15% , sedangkan untuk persentase tertinggi terjadi di bulan September 2021 dan Agustus 2022 sebesar 76,39% dengan persentase rata-rata nilai Overall Equipment Effectiveness dalam 1 tahun sebesar 72,18%. Tindakan perbaikan terhadap permasalahan meningkatkan nilai Overall Equipment Efectiveness (OEE) dan mengurangi persentase Six Big Losses pada unit mesin Filling Up A11101 maka perbaikan difokuskan pada penangan secara komprehensif terhadap faktor penyebab yaitu Yield/Scrap Losses dan Equipment Failure Loss. Kata Kunci: Efeketifitas mesin, Aviability, Performance, Quality, OEE.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

TKG

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Materials Science & Nanotechnology Mathematics Transportation

Description

Jurnal TEKNOLOGI ; Jurnal Ilmiah dan Teknologi, bertujuan untuk menyediakan forum komunikasi dan sarana publikasi bagi peneliti, pendidik, praktisi dan mahasiswa yang memiliki minat dibidang teknologi, ilmu pengetahuan dan sains. Jurnal TEKNOLOGI; jurnal ilmiah dan Teknologi ini memuat hasil-hasil ...