Jurnal Kajian Dan Penalaran Ilmu Manajemen
Vol. 3 No. 2 (2025): April : Jurnal Kajian dan Penalaran Ilmu Manajemen

Persepsi Dan Kepemilikan Generasi Milenial Terhadap Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) Untuk Kesejahteraan Hari Tua

Syarifudin Yunus (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Feb 2025

Abstract

Penelitian tentang persepsi dan kepemilikan generasi milenial terhadap Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) bertujuan mendeskripsikan data dan informasi tentang DPLK melalui metode survei. Hasil penelitian menyimpulkan persepsi generasi milenial terkait DPLK masih tergolong rendah, karena 61% milenial tidak tahu tentang DPLK. Akibatnya, 86% generasi milenial yang bekerja belum memiliki program DPLK. Tingkat kepemilikian DPLK dari generasi milenial masih tergolong sangat rendah. Hanya 1 dari 10 generasi milenial yang memiliki program DPLK. Sebagai perencanaan hari tua, 78,5% generasi milenial mau membeli program DPLK secara individual, bukan diikutkan kantornya. Persepsi dan kepemilikan generasi milenial terhadap DPLK sangat dipengaruhi oleh 1) ketidak-tahuan manfaat DPLK, 2) kurangnya edukasi DPLK kepada generasi milenial, dan 3) tidak tersedianya akses membeli DPLK yang mudah. Agar generasi milenial tetap sejahtera di hari tuanya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkpim

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Topik dalam Jurnal ini berkaitan dengan aspek apapun dari manajemen, namun tidak terbatas pada topik berikut : Manajemen Sumberdaya Manusia , Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sektor Publik, Manajemen Operasional, Manajemen Rantai Pasokan, Corporate Governance, Etika Bisnis, ...