Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 4 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengaruh Proses Termal Terhadap Karakteristik Fisik Dan Organoleptik Minuman Kombinasi Jus Nanas Dan Wortel

Annazhifah, Nurul (Unknown)
Wulandari, Puji (Unknown)
Yusriyanti, Isfah (Unknown)
Dwi Cahyani Sutopo, Sukma Annisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jul 2024

Abstract

Proses termal pada produk pangan merupakan salah satu cara untuk meningkatkan masa simpannya. Beberapa jenis produk pangan memerlukan penyesuaian pH sebelum dipanaskan untuk meningkatkan kemampuan pengawetannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak proses termal dan penggunaan zat asam terhadap sifat fisik dan rasa dari kombinasi jus nanas dan wortel. Penelitian ini menggunakan dua faktor dengan 2 pengulangan. Faktor pertama adalah suhu pasteurisasi (70oC) dan suhu sterilisasi (121oC), sedangkan faktor kedua adalah jenis zat asam yang digunakan, yaitu asam sitrat dan jeruk nipis khusus untuk perlakuan pasteurisasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sterilisasi memiliki efek yang signifikan dibandingkan dengan pasteurisasi, meskipun tidak berbeda secara signifikan dibandingkan dengan sampel kontrol. Selain itu, jenis zat asam memberikan pengaruh yang nyata terhadap warna dan pH dari sampel. Secara keseluruhan, panelis lebih menyukai sampel yang mengalami proses sterilisasi karena tidak terdapat perbedaan yang signifikan dalam atributnya dibandingkan dengan sampel kontrol.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...