Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 4 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Analisis Literatur: Strategi Pembelajaran Inovatif Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Sekolah Dasar

Barokah, Awalina (Unknown)
Laelly, Tazkia Aisha (Unknown)
Febriyanti, Utari (Unknown)
Noviyanti, Noviyanti (Unknown)
Apriliani, Firda (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Aug 2024

Abstract

Strategi pembelajaran yang inovatif dapat didefinisikan sebagai pendekatan yang mendorong siswa untuk menerapkan materi pembelajaran pada diri mereka sendiri dengan menggunakan berbagai metode dan media yang menarik dan interaktif. Motivasi belajar sangat penting bagi siswa di sekolah dasar karena hal ini mempengaruhi hasil belajar mereka. Tujuan dari penulisan jurnal ini adalah untuk membahas strategi pembelajaran inovatif yang dapat meningkatkan motivasi belajar siswa sekolah dasar. Dalam pembuatan jurnal ini, penyusun menggunakan metode studi literatur dengan pengumpulan data atau sumber yang berhubungan dengan topik yang sedang dibahas dalam penelitian. Hasil penulisan ini adalah pembahasan tentang strategi pembelajaran inovatif yang dapat meningkatkan motivasi belajar siswa sekolah dasar. Penelitian ini menyoroti pentingnya motivasi belajar dalam memengaruhi hasil belajar siswa, serta menunjukkan bahwa metode inovatif seperti flipped learning, blended learning, dan e-learning dapat meningkatkan kualitas pendidikan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...