Penerapan model PBL Kurikulum merdeka Jenis penelitian yang digunakan adalah penilitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan hasil belajar peserta didik melalui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dengan pendekatan Teaching at The Right Level (TaRL) pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV). Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII D SMP Negeri 12 Madiun pada semester genap tahun ajaran 2023 / 2024 dengan jumlah peserta didik sebanyak 30 orang. Penelitian dilakukan dengan mengimplementasikan pembelajaran berbasis kelompok yang disesuaikan dengan kemampuan kognitif siswa. ). Kelas dibagi menjadi 5 kelompok berdasarkan hasil analisis asesmen diagnostik. Setiap kelompok diberikan masalah melalui Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD). Berdasarkan hasil tes diagnostik yang telah dilaksanakan hanya terdapat 6 orang atau 20% yang dapat memenuhi kriteria ketuntasan tujuan pembelajaran (KKTP). Pada akhir siklus 1 hasil belajar peserta didik meningkat menjadi 14 orang atau 46% dan pada siklus II juga mengalami peningkatan sebanyak 25 peserta didik atau 83%. Dengan demikikian dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran PBL dan pendekatan TaRL dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik.
Copyrights © 2024