Dalam era digital yang berkembang pesat, kebutuhan akan media promosi yang menarik dan informatif menjadi sangat penting, khususnya dalam dunia pendidikan vokasi. Penelitian ini bertujuan untuk merancang media promosi Program Studi Animasi Sekolah Vokasi Universitas Negeri Padang dalam bentuk motion graphic. Media ini memuat informasi mengenai keterampilan yang dipelajari, fasilitas penunjang, serta prospek karir lulusan, yang dikemas dalam format visual dinamis dan interaktif. Metode pengembangan yang digunakan adalah metode pipeline, yang meliputi tahap pra-produksi, produksi, dan pasca-produksi. Perangkat lunak yang digunakan antara lain Krita untuk storyboard, Adobe Illustrator untuk desain aset visual, dan Filmora untuk proses editing animasi. Hasil perancangan menunjukkan bahwa motion graphic efektif dalam menarik perhatian target audiens, khususnya calon mahasiswa baru, melalui penyajian visual yang menarik, narasi yang jelas, serta distribusi strategis di media sosial seperti Instagram. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi dalam pengembangan media promosi pendidikan berbasis animasi dan mendukung peningkatan visibilitas program studi di era digital.
Copyrights © 2025