Perkembangan pesat industri teknologi informasi dan komunikasi telah menjadikan perangkat lunak sebagai bagian penting dalam kehidupan manusia. Salah satu implementasi dari Rekayasa Perangkat Lunak adalah sistem e-canteen, yaitu sistem aplikasi pemesanan makanan berbasis aplikasi yang diimplementasikan pada ruang lingkup Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur. Sebelumnya, sistem pemesanan makanan di kampus tersebut masih dilakukan secara manual. Pembeli harus mengantri untuk memesan menu yang diinginkan, dan terkadang tidak ada meja yang tersedia untuk makan di tempat. Hal ini menyebabkan ketidakefisienan waktu dan tenaga bagi pembeli. Di sisi lain, penjual juga sering mengalami penumpukan pesanan dan kesalahan dalam pemenuhan pesanan. Permasalahan-permasalahan tersebut menginspirasi penulis untuk merancang aplikasi e-canteen. Aplikasi ini dirancang dengan menggunakan metode OOAD. Hasil akhir dari perancangan aplikasi ini mempunyai beberapa fitur diantaranya, yaitu menu registrasi, login, proses check in untuk memilih meja, melihat daftar menu, menampilkan harga menu, menu proses checkout pesanan dan menu exit canteen.
Copyrights © 2024