Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan
Vol 11, No 2 (2024): Volume 11 Nomor 2

HUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN DAN INDEKSS MASSA TUBUH (IMT) PADA MAHASISWA COASS FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS MALAHAYATI DI RUMAH SAKIT PERTAMINA BINTANG AMIN BANDAR LAMPUNG

Clara, Debora Krismelia (Unknown)
Marlina, Dwi (Unknown)
Hadiarto, Rinto (Unknown)
Sjahriani, Tessa (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2024

Abstract

Abstrak : Hubungan Antara Pola Makan Dan Indekss Massa Tubuh (IMT) Pada Mahasiswa Coass Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati Di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Bandar Lampung. Mahasiswa coass memiliki banyak tuntutan akademik serta kesibukan yang dapat menyebabkan tidak sehatnya gaya hidup dan kaitannya juga terhadap stres dan kurang tidur sehingga dapat mengubah pola makan menjadi tidak teratur, hal ini akan memengaruhi Indeks Massa Tubuh (IMT). Mengetahui hubungan antara pola makan dengan indeks massa tubuh (IMT) pada mahasiswa coass Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Bandar Lampung. Penelitian menggunakan kategori penelitian analitik dengan menggunakan rancangan pendekatan cross sectional dan jumlah sampel sebanyak 149 orang serta menggunakan analisi data kuantitatif. Pada hubungan pola makan mahasiswa coass dengan IMT didapatkan nilai Sig (value) adalah 0,027 atau < 0,05. Secara keseluruhan pola makan Mahasiswa Coass Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Bandar Lampung memengaruhi nilai IMT.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kesehatan

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Ilmu Kedokteran dan kesehatan (JIKK) menyediakan platform untuk mempublikasikan artikel bidang Kedokteran dan kesehatan yang meliputi: kedokteran komunitas: epidemiologi penyakit, promosi kesehatan kedokteran keluarga pendidikan kedokteran kedokteran klinis: pediatrik, endokrin, reproduksi, ...