Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan E-Modul IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) pada Materi Tumbuhan Sumber Kehidupan dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Kelas IV SDN 01 Pengasinan serta mengetahui respon peserta didik terhadap E-Modul yang dikembangkan. Metode penelitian yang digunakan adalah pengembangan (Development Research) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE E-Modul yang telah divalidasi dan diuji pada 30 peserta didik kelas IV SDN 01 Pengasinan. E-Modul divalidasi berdasarkan aspek kelayakan materi, media dan pembelajaran, sedangkan proses implementasi berdasarkan uji keterbacaan pada peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk E-Modul yang dikembangkan dinyatakan sangat layak digunakan sebagai salah satu bahan ajar penunjang dalam proses pembelajaran IPAS.
Copyrights © 2023