Peningkatan kualitas pembelajaran IPA khususnya materi Fisika di tingkat SMP merupakan aspek krusial dalam memastikan pemahaman konsep yang baik bagi siswa. Namun, tantangan yang dihadapi oleh guru dan siswa dalam mengatasi kompleksitas materi fisika menuntut adanya pendekatan inovatif yang dapat meningkatkan keaktifan siswa dan memperdalam pemahaman konsep fisika. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan siswa dan hasil belajar IPA pada materi usaha dan energi di SMP Islam Panggul dengan menggunakan PhET Simulation. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode eksperimen. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi terhadap keaktifan siswa selama pembelajaran menggunakan PhET Simulation, dan tes untuk mengevaluasi hasil belajar siswa setelah pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelas eksperimen dengan pembelajaran menggunakan PhET Simulation memiliki keaktifan dan hasil belajar yang lebih tinggi daripada kelas kontrol yang menggunakan pembelajaran konvensional.
Copyrights © 2023