Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika
Vol 6, No 6 (2024): Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika

Penggunaan pendekatan CRT (Culturally Responsive Teaching) pada materi bilangan bulat untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII SMP Negeri 3 Salatiga

Mu'awanah, Nafisatul (Unknown)
Riani, Dinar Kasih (Unknown)
Mampouw, Helti Lygia (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2024

Abstract

Sebagian besar siswa mengalami kesulitan memahami bilangan bulat, khususnya saat mengoperasikan tanda negatif dan juga penyelesaian masalah kontekstual yang berkaitan dengan bilangan bulat. Oleh karena itu, peneliti merumuskan desain pembelajaran yang mengakomodasi kebutuhan siswa dengan cara menggunakan pendekatan pembelajaran berkaitan dengan konteks kehidupan sehari-hari. Penelitian ini memiliki tujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi bilangan bulat dengan menggunakan pendekatan Culturally Responsive Teaching. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan tes tertulis. Analisis data menunjukkan bahwa terdapat dampak positif dalam penerapan pendekatan pembelajaran Culturally Responsive Teaching terhadap peningkatan hasil belajar siswa, khususnya pada materi Bilangan Bulat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa intervensi yang dilakukan berhasil meningkatkan prestasi belajar siswa secara signifikan. Hal ini terbukti dari peningkatan rata-rata nilai dari 73,8 menjadi 87,8. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

imajiner

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Imajiner: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika memiliki fokus utama pada pengembangan ilmu di ranah matematika dan pendidikan. Lingkup dari fokus utama tersebut meliputi pendidikan dan terapan. ...