JUTECH : Journal Education and Technology
Vol 6, No 1 (2025): JUTECH JUNI

PENGEMBANGAN DASHBOARD MONITORING SDGs DESA BERBASIS WEB DENGAN PENDEKATAN HYBRID WATERFALL-SCRUM

Anggraeni, Motika Dian (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2025

Abstract

Pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) menjadi komitmen global yang harus dipenuhi baik di tingkat nasional maupun daerah. Namun, hingga saat ini, khususnya pada level pemerintah daerah belum memiliki sistem dashboard monitoring SDGs yang terintegrasi dan berbasis data. Ketiadaan sistem ini berdampak pada sulitnya melakukan pelacakan capaian indikator secara real-time, lemahnya transparansi dan akuntabilitas, serta minimnya deteksi dini terhadap potensi kegagalan program pembangunan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan dashboard monitoring SDGs yang mampu menyajikan data indikator secara visual, interaktif, dan mudah diakses oleh berbagai pemangku kepentingan. Pengembangan dilakukan dengan metode hybrid Waterfall–Scrum untuk menangani kompleksitas data dan indikator SDGs lintas sektor yang mana akan terus berkembang sesuai dengan kebutuhan pengguna. Waterfall digunakan pada tahap perencanaan sistem secara menyeluruh, sementara Scrum diterapkan dalam pengembangan untuk mendukung iterasi cepat dan penyesuaian fitur berbasis umpan balik. Hasilnya diharapkan menghasilkan sistem yang adaptif, terstruktur, dan efektif dalam mendukung monitoring capaian SDGs berbasis data di tingkat lokal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jutech

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

JUTECH : Journal Education and Technology adalah jurnal yang diterbitkan oleh Prodi Pendidikan Komputer STKIP Persada Khatulistiwa Sintang. Jurnal ini memuat publikasi hasil pemikiran dan penelitian di bidang teknologi pendidikan, baik laporan penelitian maupun tinjauan buku yang dapat memberikan ...