Jurnal Psikologi : Jurnal Ilmiah Fakultas Psikologi Universitas Yudharta Pasuruan
Vol 12 No 1 (2025)

Grit Ditinjau dari Pola Asuh Orang Tua pada Santri di Pondok Pesantren Ngalah Purwosari Pasuruan

Astrella, Nathania Bayu (Unknown)
Kholifah, Nanik (Unknown)
Chusnah, Arinal (Unknown)
Sari, Resti Nofia (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Mar 2025

Abstract

Keseharian santri diisi dengan jadwal kegiatan yang cukup padat, diawali dari shubuh hingga malam. Tiap aktivitas memiliki targetnya masing-masing. Orang tua tentu memiliki harapan tersendiri, saat memasukkan anaknya ke pondok pesantren. Bagi santri dengan grit yang tinggi, maka ia akan mampu bertahan dan berusaha untuk meraih tujuan jangka panjang, walaupun dengan adanya kesulitan/ hambatan dalam prosesnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pola asuh orang tua terhadap tingkat grit santri di Pondok Pesantren Ngalah, Purwosari, Pasuruan. Teknik sampling dilakukan secara insidental dengan melibatkan sebanyak 353 santri. Instrumen yang digunakan berupa skala pola asuh dan skala grit dengan analisa data menggunakan one way ANOVA. Hasil perhitungan statistik menunjukkan nilai F sebesar 5,291 dengan tingkat signifikansi 0,005 (< 0,05). Dengan demikian, hipotesis yang menyatakan adanya pengaruh pola asuh terhadap grit santri diterima. Kontribusi variabel pola asuh terhadap grit hanya sebesar 2,9%, yang menunjukkan bahwa faktor lain mungkin lebih dominan dalam memengaruhi tingkat grit pada santri.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ILMU-PSIKOLOGI

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Other

Description

Jurnal Psikologi ini dikelola oleh Fakultas Psikologi Universitas Yudharta Pasuruan dengan masa terbit satu kali dalam satu tahun. Jurnal Psikologi merupakan publikasi ilmiah yang terdiri dari kumpulan penelitian-penelitian di bidang Ilmu Psikologi yang mengacu pada tiga konsentrasi yaitu Psikologi ...