Aspek psikologis merupakan salah satu aspek yang dapat mempengaruhi pencapaian prestasi dalam permainan olahraga, khususnya bola basket. Penelitian ini bertujuan unutk mengetahui aspek psikologis atlet-siswa pemain bola basket berdasarkan jenis kelamin dan posisi bermain. Metode penelitian menggunakan Systematic Literature Review (SLR) yang dilakukan dengan cara mencari data melalui research question yang dirumuskan fokus pada 5 elemen yang disebut PICOC. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan aspek psikologis atlet-siswa pemain bola basket berdasarkan jenis kelamin dan posisi bermain. Terdapat perbedaan aspek psikologis antara atlet-siswa laki-laki dengan atlet-siswa perempuan. Atlet perempuan cenderung sering menggunakan kemampuan aspek psikologisnya pada waktu berlatih sedangkan atlet laki-laki cenderung menggunakan kemampuan aspek psikologisnya pada saat bertanding. Namun keduanya memiliki perbedaan secara keseluruhan aspek psikologisnya. Dan terdapat perbedaan yang tidak signifikan dalam aspek psikologis atlet-siswa pada posisi guard, forward dan center, ketiganya memiliki sebagian keunggulan dari seluruh aspek psikologis.Keywords: Aspek Psikologis, Bola Basket, Jenis Kelamin, Posisi Bermain.
Copyrights © 2024