Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Two Stay Two Stray (TSTS) terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPAS kelas V SDN Pajeleran 01 Cibinong. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain eksperimen semu. Subjek penelitian terdiri dari dua kelas, yaitu kelas eksperimen yang menggunakan model TSTS dan kelas kontrol yang menggunakan metode pembelajaran konvensional. Instrumen yang digunakan berupa pretest dan posttest untuk mengukur hasil belajar siswa. Hasil pretest menunjukkan bahwa rata-rata nilai siswa kelas eksperimen sebesar 73,27, sedangkan kelas kontrol lebih tinggi, yaitu 88,52. Namun setelah perlakuan, hasil posttest menunjukkan peningkatan signifikan pada kelas eksperimen dengan rata-rata nilai 82,71, sedangkan kelas kontrol mengalami penurunan menjadi 58,88. Uji Mann-Whitney U menunjukkan nilai signifikansi 0.000 < 0.05, yang berarti terdapat perbedaan hasil belajar yang signifikan antara kedua kelas. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran TSTS efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa secara signifikan dan merata dibandingkan dengan metode pembelajaran konvensional.
Copyrights © 2025